Minggu, 18 Oktober 2009

DIKSI

1. Apa pengertian dari diksi ?

Diksi adalah pemilihan kata yang tepat dalam suatu proses komunikasi untuk mempertegas maksud pembicara agar tidak terjadi kesalah pahaman antara pembicara dengan pendengar tentang ide dan gagasan yang disampaikan. Jika diksi yang dipakai tidak sesuai dengan konteks, maka akan terjadi kesalahpahaman tentang ide dan gagasan yang disampaikan.

2. Sebutkan hal-hal yang mempengaruhi diksi berdasar kemampuan pengguna bahasa ?

- cara mengimplementasikan sesuatu kedalam sebuah situasi
- penguasaan sejumlah kosa kata yang sering didengar bagi masyarakat
- perangkaian kata – kata menjadi serangkaian kalimat yang jelas dan efektif sehingga sesuai dengan gagasan utama

3. sebutkan fungsi dari diksi !

• Menciptakan suasana yang tepat.

• Membentuk gaya ekspresi gagasan yang tepat (sangat resmi, resmi, tidak resmi) sehingga menyenangkan pendengar atau pembaca.

• Mencegah salah pemahaman.

• Mengefektifkan pencapaian target komunikasi.

• Melambangkan gagasan yang di ekspresikan secara verbal.

Minggu, 11 Oktober 2009

Tugas Bahasa Indonesia

1. Pengertian Ragam Bahasa:

Ragam bahasa adalah variasi bahasa menurut pemakaian yang bebeda-beda, menurut topik yang dibicarakan, menurut hubungna pembicara, kawan bicara, orang yang dibicarakan serta menurut medium pembicara.

2. Sebutkan dan jelaskan hal-hal yang menyebabkan timbulmya ragam bahasa:
Penyebab-penyebab adanya ragam bahasa disebabkan tiga hal yaitu :
Perbedaan wilayah
Setiap daerah mempunyai perbedaan kultur atau daerah hidup yang berbeda seperti wilayah Jawa dan Papua dan beberapa wilayah Indonesia lainnya
Perbedaan demografi
Setiap daerah memiliki dataran yang berbeda seperti wilayah di daerah pantai, pegunungan yang biasanya cenderung mengunakan bahasa yang singkat jelas dan dengan intonasi volume suara yang besar. Berbeda dengan pada pemukiman padat penduduk yang menggunakan bahasa lisan yang panjang lebar dikarenakan lokasinya yang saling berdekatan dengan intonasi volume suara yang kecil.
Perbedaan adat istiadat
Setiap daerah mempunyai kebiasaan dan bahasa nenek moyang senderi sendiri dan berbeda beda.

3. Sebutkan dan jelaskan Ragam resmi berdasarkan media:

Ragam bahasa berdasarkan media/sarana
1. Ragam bahasa Lisan
Ragam bahasa lisan adalah bahan yang dihasilkan alat ucap (organ of speech) dengan fonem sebagai unsur dasar dalam ragam lisan kita berurusan dengan tata bahasa, dan lafal. dalam bahasa lisan ini pembicara dapat memanfaatkan tinggi rendah suara atau tekanan air muka, gerak tangan atau syarat untuk mengungkapkan ide.
2.ragam bahasa tulis
ragam bahasa tukis adalah ragam yang dihasilkan dengan memanfaatkan tulisan dengan huruf sebagai unsur dasarmya. dalam ragam tukis, berurusan dengan tata cara penulisan (ejaan) disamping aspek tata bahasa dan kosa kata. dengan kata lain dalam ragam bahasa tulis, kita dituntut adanya kelengkapan unsur tata bahasa seperti bentuk kata ataupun susunan kalimat, ketetapan pilihan kata, kebenaran penggunaan ejaan, dan penggunaan tata baca dal;am mengungkapkan ide
contoh:
Ragam bahasa lisan Ragam bahsa tulis
1. Putri bilang kita harus pergi 1. Putri mengatakan bahwa kita harus pulang
2. Ayah lagi baca koran 2. Ayah sedang membaca koran
3. Saya tinggal di Bogor 3. Saya bertempat tinggal di Bogor